METRO SULTENG- Dengan Moto "Here For You" Primaya Hospital Makassar hadir menjangkau segala kebutuhan pelayanan kesehatan masyarakat yang mengutamakan mutu dan layanan berkualitas Prima.
Selain berfokus pada penyembuhan pasien, Primaya Hospital Makassar mendukung setiap pasien untuk menjalani hidup yang sehat, dengan menyediakan beragam paket pemeriksaan kesehatan rutin,seperti medical check up serta berbagai paket pemeriksaan kesehatan lainnya.
Baca Juga: Niat Untuk Perubahan, Wiranto Basatu Bacaleg Dapil Parimo Siap Tarung Di Pemilu 2024
Kehadiran Primaya Hospital Makassar dengan berkolaborasi dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenaga Kerjaan (BPJS NAKER) Cabang Morowali untuk memberikan edukasi kesehatan kerja terhadap sejumlah perusahaan yang berinvestasi di Morowali bersaudara.
Hal ini dilakukan bukan hanya ingin menyentuh pelayanan kesehatan karyawan pada sektor kesembuhan, akan tetapi Primaya Hospital Makassar juga fokus kepada pencegahan dini fatality atau kematian pada karyawan yang mengalami insiden kerja.
Baca Juga: Pemda Tojo Una-Una Kembali Raih WTP yang ke 11 Kalinya dari BPK RI, Bupati: Ini Keberhasilan Daerah
Kegiatan itu bertemakan Primaya Talk: Penanganan Trauma dan Jantung Koroner pada Pekerja,dilaksanakan di pelataran Cafe Bintang Coffe dan Restaurant jalan Nangka Bungi, Bungku Tengah Morowali pada hari Selasa (16/5/23).
Pada kegiatan itu, turut dihadiri oleh Kepala Kantor Cabang BPJS Naker Morowali Makmur, Corporate Marketing Manager Primaya Hospital Group Novi Tri Lesmono, Dr.Titieng Sa'pang Kepala Divisi Marketing Primaya Hospital Makassar Dr.dr Muhanmad Sakti spesialis Ortopedi konsultan sport, heep dan knee Primaya Hospital Makassar, Dr Darwin Maulana spesialis jantung dan pembuluh darah Primaya Hospital Makassar, Bayu Andryan Pemateri manfaat program jaminan sosial BPJS Naker dan M. Roziqin pemateri optimalisasi pelayanan dan pelaporan kecelakaan kerja dan sejumlah perwakilan perusahaan yang berinvestasi di Kabupaten Morowali dan Morowali Utara.
Baca Juga: Wuling Alvez Hemat BBM, Canggih dan Menggoda, Intip Spesifikasinya Yuk!
Menurut Corporate Marketing Manager Primaya Hospital Group Novi Tri Lesmono, kegiatan tersebut dilaksanakan guna untuk lebih memperkenalkan Primaya Hospital Makassar, terhadap masyarakat Indonesia timur khsusunya di Kabupaten Morowali yang padat dengan Masyarakat tenaga kerja.
"Kegiatan hari ini dihadiri hampir seratus Perusahaan yang memiliki banyak tenaga kerja, olehnya melalui edukasi kesehatan ini, dengan pemateri yang berkompeten dibidangnya,para pemilik usaha dapat bekal pembelajaran kesehatan,sehingga jika terjadi insiden kerja diwilayahnya,maka mereka dapat melakukan pertolongan yang tepat dan cepat," ujar Novi saat ditemui mMetrosulteng disela-sela waktunya, Selasa (16/5/23).
Baca Juga: Samsung dan Tesla Jajaki Potensi Kerjasama di Kendaraan Listrik
Kata dia, melalui kegiatan ini para pengusaha juga akan lebih mengenal lebih dalam tentang apa yang dimiliki oleh Primaya Hospital Makassar, baik dari segi fasilitas yang dimiliki, layanan-layanan unggulan yang ada termasuk perlengkapan, terkhusus dokter-dokter spesialis dan sSubspesialis.
"Sehingga, mereka bisa menjadikan Primaya Hospital Makassar sebagai pusat layanan rujukan apabila di Daerah Morowali ini tidak dapat tertangani," kata Novi.
Novi memaparkan, jika pasien mempercayakan untuk dirujuk ke Primaya Hospital Makassar maka ada beberapa kemudahan yang akan didapatkan, diantaranya layanan yang mudah bagi pasien yang terdaftar sebagai peserta BPJS NAKER, maka akan langsung ditangani dan adminitratif, memberikan layanan penjemputan.