Mega Bakti Kesehatan Nasional Dilaksanakan di Untad

- Senin, 18 September 2023 | 09:36 WIB
Kegiatan Mega Bakti Kesehatan Nasional dilaksanakan di Kampus Untad Palu. (Foto: Ist).
Kegiatan Mega Bakti Kesehatan Nasional dilaksanakan di Kampus Untad Palu. (Foto: Ist).

METRO SULTENG - Gubernur Sulawesi Tengah diwakili Asisten III bidang Administrasi Umum M.Sadly Lesnusa, menghadiri acara Mega Bakti Kesehatan Nasional Perhati KL Cabang Sulteng.

Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Fakultas Kedokteran Kampus Untad Palu, pada Minggu (17/9/2023).

Turut hadir Dirjen Tenaga Kesehatan Kementerian Kesehatan, Kadis Kesehatan, Ketua IDI dan Ketua Perhati KL Provinsi Sulteng serta akademisi.

Melalui Asisten Administrasi Umum, Gubernur H.Rusdy Mastura mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas terlaksananya kegiatan Mega Bakti Kesehatan Nasional.

Rangkaian kegiatan Mega Bakti Kesehatan Nasional.
Rangkaian kegiatan Mega Bakti Kesehatan Nasional.
Beliau berharap kegiatan ini memberikan manfaat, dengan meningkatnya akses masyarakat Sulawesi Tengah agar terhindar dari masalah gangguan pendengaran dan ketulian. ***

Editor: Icam Djuhri

Sumber: Biro Administrasi Pimpinan

Tags

Terkini

Mega Bakti Kesehatan Nasional Dilaksanakan di Untad

Senin, 18 September 2023 | 09:36 WIB

Hari Ini dan Besok, Cuaca di Jakarta Cerah Berawan

Jumat, 18 Agustus 2023 | 06:18 WIB
X