Gempa Terkini Guncang Sulteng Magnitudo 4,6 Berpusat di Buol 142 Km Arah Barat Laut

- Minggu, 5 Februari 2023 | 15:48 WIB
Ilustrasi gempa
Ilustrasi gempa

METRO SULTENG-Gempa berkekuatan magnitudo 4,6 mengguncang Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah (Sulteng). Pusat gempa berada di kedalaman 10 kilometer dengan jarak 142 kilometer arah barat laut Buol.

Informasi gempa disampaikan BMKG melalui akun Twitternya @infoBMKG, Minggu (5/2/2023). Gempa terjadi pada pukul 12.15 Wita.

Baca Juga: Gempa Terkini 4,1 Magnitudo Guncang Maluku Tenggara Barat, Tidak Berpotensi Tsunami

"Kedalaman:10 Km," kata BMKG dalam keterangannya seperti yang dilihat Metro Sulteng, Minggu (5/2/2023).

Titik gempa berada pada koordinat 2.20 derajat lintang utara dan 121.01 derajat bujur timur.

Baca Juga: Karyawan PT Sai Apparel Industries Curhat Terkait Kerja Lembur Tapi Tak Dibayar Pihak Perusahaan

Dalam keterangannya, BMKG juga mengeluarkan disclaimer bahwa informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data.

Belum ada informasi lebih lanjut terkait dampak gempa yang terjadi. Termasuk ada tidaknya kerusakan dan korban jiwa.***

Editor: Subandi Arya

Tags

Terkini

X