• Sabtu, 23 September 2023

Gelar Pasar Murah, Ridha Saleh: Agar Nyala Solidaritas di Palu Tetap Terjaga

- Sabtu, 20 Mei 2023 | 16:38 WIB
Ridha Saleh saat menggelar pasar murah sembako di Kecamatan Tawaeli, Kota Palu, Sabtu 20 Mei 2023.
Ridha Saleh saat menggelar pasar murah sembako di Kecamatan Tawaeli, Kota Palu, Sabtu 20 Mei 2023.

METRO SULTENG - Tenaga Ahli Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), M Ridha Saleh, kembali menggelar pasar murah pada Sabtu 20 Mei 2023. Kali ini digelar di Kecamatan Tawaeli, Kota Palu.

Baca Juga: Ridha Saleh Peduli Keselamatan Ribuan Pedagang Siomay di Kota Palu

Tujuan Ridha Saleh melaksanakan pasar murah, secara umum untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam rangka memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, khususnya pemenuhan kebutuhan bahan pokok.

Selain itu, dengan adanya pasar murah kebutuhan masyarakat terjangkau, serta hubungan produsen/distributor dengan masyarakat sebagai konsumen lebih dekat.

Baca Juga: 6 Pertimbangan Penting Ridha Saleh Memilih Bergabung di NasDem

"Namun hal yang lebih penting dari digelarnya pasar murah ini, untuk memperkuat soliditas masyarakat lapisan bawah. Supaya dapat saling membantu antar sesama sekecil apapun," kata Edang -- sapaan akrab Ridha Saleh saat menghadiri pasar murah di Tawaeli hari itu.

Baca Juga: Menuju Kota Inklusif dan Modern, Ridha Saleh akan Kumpulkan 50 Remaja dan Pemuda Kota Palu

Seperti biasanya, pasar murah ini menyediakan 250 paket sembako. Sasaran utamanya yaitu masyarkat yang kondisi ekonominya masih belum mapan. Paketnya seharga Rp75.000, namun dijual dengan harga Rp20.000 per paket.

Masyarakat Tawaeli antusias mendatangi pasar murah yang digelar TA Gubernur Ridha Saleh.
Masyarakat Tawaeli antusias mendatangi pasar murah yang digelar TA Gubernur Ridha Saleh.
Kenapa harganya murah? Menurut Edang karena telah mendapat subsidi dari penjualan pasar murah sebelumnya di Kecamatan Tatanga dan Palu Selatan.

"Itulah bentuk solidaritas sesama masyarakat kecil. Nyala solidaritas inilah yang harus terus kita jaga dan ditularkan di Kota Palu," pesan Edang menyemangati pengunjung pasar murah.

Baca Juga: TA Gubernur Sulteng Ridha Saleh Gabung NasDem, Aristan: Diplot Jadi Caleg DPR RI

Kasmudin, salah satu warga yang berbelanja di pasar murah, merasa sangat terbantu dan senang berbelanja dengan harga murah, tapi juga bisa membantu sesama orang kecil.

"Ini baru pasar murah," apresiasi Kasmudin.

Pasar murah Ridha Saleh masih akan digelar di semua kecamatan yang ada di Kota Palu. Sebelumnya sudah dilaksanakan di dua kecamatan, yakni Kecamatan Tatanga dan Palu Selatan. ***

Editor: Rudy A Mairi

Tags

Terkini

Kelompok Tani Desa Maramba Lutim Berantas Hama Tikus

Kamis, 21 September 2023 | 14:25 WIB

Sulteng Siaga Bencana Alam dan Karhutla

Selasa, 12 September 2023 | 22:01 WIB
X